5 Aplikasi Rute Sepeda yang Mudah Digunakan!

aplikasi rute sepeda

Bersepeda menjadi aktivitas olahraga yang paling asyik dan menyenangkan untuk sebagian orang. Tidak jarang pula orang yang hobi bersepeda, mengendarai sepedanya sampai puluhan kilometer dengan tujuan berolahraga. Tidak hanya rute kendaraan motor dan mobil yang memiliki aplikasi, namun aplikasi rute sepeda juga dapat digunakan di smartphone dengan mudah. Aplikasi-aplikasi ini bisa digunakan untuk menghitung kecepatan, menghitung jarak, menghitung kalori yang terbuang serta yang lainnya. Inilah 5 aplikasi untuk mengetahui rute sepeda yang dapat dicoba:

1. Map My Ride

Aplikasi yang telah dikembangkan sejak tahun 2010 ini sudah mengarungi rating 4,7 dari seluruh dunia. Aplikasi ini sangat cocok untuk para biker yang ingin berkeliling tapi takut lupa jalan. Selain fitur rute jalan untuk sepeda, di aplikasi ini juga dapat untuk menghitung jumlah kalori yang terbuang, menghitung jarak yang sudah dilalui serta kecepatan yang sedang ditempuh.

Layanan ini bisa diakses dengan gratis, namun jika pengguna juga bisa memilih layanan premium untuk mengakses fitur yang lebih banyak lagi. Setelah para pengguna menggunakan aplikasi ini, pengguna juga dapat langsung meng-share hasil bersepeda kepada teman-teman lain dalam komunitas tersebut.

2. Strava

Strava, Inc telah mengembangkannya sejak bulan Juni tahun 2011. Platform ini layaknya media sosial para pecinta olahraga karena begitu lengkapnya fitur yang tersedia. Aplikasi ini dapat merekam semua semua kegiatan bersepeda, mulai dari merekam kecepatan, jarak serta waktu. Menariknya, tidak hanya untuk olahraga sepeda saja, namun juga aplikasi ini dapat digunakan untuk berenang, lari hingga hiking.

3. Google Maps

Aplikasi sejuta umat ini tentunya sudah tidak asing lagi didengar. Selain rute jalan kaki, motor, mobil dan kendaraan umu, Google Maps tentunya juga menyediakan rute untuk sepeda. Namun, aplikasi ini kurang tepat jika digunakan untuk berolahraga. Sebaiknya, gunakan aplikasi ini untuk bersepeda ke suatu tempat atau hiburan.

Pada Google Maps juga tersedia fitur rekomendasi tempat – tempat menarik yang bisa dikunjungi sesuai dengan rute terdekat, misalnya tempat makan. Aplikasi ini pun sudah digunakan lebih dari 5 milyar pengguna di seluruh dunia, dan tentunya tersedia di Android maupun IOS.

4. Komoot

Aplikasi rute sepeda yang berikutnya adalah Komoot. Dirilis sejak tahun 2014, saat ini Komoot telah memiliki rating 4,9, dengan total pengguna lebih dari 10 juta. Tidak hanya untuk rute sepeda, aplikasi ini juga menyediakan fitur komunitas untuk saling berbagi pengetahuan dan berbagai macam inspirasi.

Aplikasi ini juga menyediakan sorotan tempat yang mungkin akan disukai oleh pengguna. Rute yang disediakan oleh aplikasi ini pun dapat disesuaikan dengan kondisi jalan, seperti di jalan raya, jalur tunggal maupun jalur alam. Pengguna juga bisa mengaktifkan navigasi suara untuk setiap belokan, lho.

5. Cyclemeter

Cyclemeter ini juga cukup dikenal oleh sebagian para penggemar bersepeda. Tidak cuma bisa digunakan untuk sepeda, aplikasi ini juga bisa untuk pelari dan para pengendara motor di gunung. Semua kegiatan olahraga yang dilakukan dapat direkam oleh platform ini, dan para pengguna juga bisa menjadwalkan setiap latihan supaya tidak lupa.

Fitur yang tersedia di aplikasi ini cukup terbilang lengkap, mulai dari menghitung jarak yang dilalui, mengatur rute yang dilewati, waktu yang ditempuh serta masih banyak lagi. Pengatur suara pun bisa digunakan sebagai penanda dimulainya kegiatan dan berhentinya kegiatan. Menarik, kan?

Nah, itulah 5 aplikasi rute sepeda dengan masing-masing keunggulannya yang sangat cocok digunakan untuk para penggemar sepeda. Selain mengasyikan, bersepeda juga sangat bermanfaat untuk kesehatan, lho. Jangan lupa berolahraga, ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *